Pada dasarnya, bawang merah terbagi atas beberapa jenis yang dapat dibedakan berdasarkan karakteristik atau kekhasan yang dimilikinya. Di Indonesia sendiri terdapat beberapa jenis bawang merah yang memiliki kekhasan, salah satunya yang terdapat di Palu, Sulawesi Tengah. “Bawang Merah Palu”, Penggunaan nama ini diresmikan oleh Gubernur Sulawesi Tengah pada perayaan Hari Krida Pertanian tahun 2000 di Palu.
Kajian singkat ini bertujuan untuk menggali karakteristik dan besaran potensi produksi bawang merah palu. Selain itu juga menganalisa hambatan dan tantanganpengembangan usaha bawang merah di tingkat petani dan unit usaha.